BEDAHKASUS.ID, Lampung Tengah – Kegiatan pemantauan Polsek Bangunrejo pelaksanaan vaksinasi anak Usian 6-12 Tahun bertempat di SDN 05 Tanjung Jaya,dusun 01 kampung mekar jaya,kecamatan Bangunrejo,kabupaten Lampung Tengah. Selasa (18/01/2022)
Hadir pada kegiatan tersebut.Kapolsek AKP FERIYANTONI,SH,MH.Bhabinkamtibmas Bripka HADI SETIYAWAN dan Babinsa Serda AGUS.E. Kepala kampung mekar jaya PAIRIN dan Jajaran nya,Kepala Sekolah dan para guru SDN 05 tanjung jaya,kepala dusun 01 Ayi Hidayat dan guru Paud Deti Rosmiyati ,Petugas Vaksinasi dari Tim Puskesmas bangunrejo ROAINI,NURHASANAH,NITA Dan RAMA CAHYA dan siswa-siswi sdn 05 tanjung jaya.
Peserta pada kegiatan vaksin tersebut siswa SDN 05 dan Paud AR RAHMAH.
Kapolsek bangunrejo AKP FERIYANTONI,SH,MH, menyampaikan himbauan kepada siswa-siswi yang mengikuti vaksin, untuk tetap patuhi Protokol kesehatan dan vaksinasi ini bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid 19 di wilayah hukum polres Lampung Tengah.
“Kami menghimbau kepada siswa-siswi untuk tetap mematuhi 5M Memakai masker, mencuci tangan dengan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan membatasi mobilitas,”ujar Kapolsek bangunrejo.
Kepala Sekolah SDN 05 tanjung jaya SUBIYANTO S.PD.menjelaskan hasil dari vaksinasi di SD yang telah dilaksanakan penyuntikan vaksin sinovac
“Hasil kegiatan vaksinsinasi Dosis 1 Sinovac bertempat di SDN 05 tanjung jaya Dusun 01 kampung mekar jaya tervaksin SDN 05, 79 dosis PAUD AR RAHMAH 11 dosis dan SMPN 2 dosis total 92 tervaksin oleh Puskesmas Bangunrejo,” Pungkasnya.
(Aldi)