BEDAHKASUS.ID Lampung Utara – Kapolsek Bukit Kemuning Kompol Muhidin dan Anggota turun langsung meninjau kekediaman beberapa orang warga masyarakat Minggu malam 6 pebruari 2022 yang diduga terkonfirmasi terpapar Virus C-19.Usai apel malam dan memberikan arahan tentang giat yang akan dilaksanakan Kapolsek Kompol Muhidin didampingi Bhabinkamtibmas Aipda M Ikbal Z dan Kanit Provos Bripka Adi Buay Putu bersama beberapa anggota menyambangi kediaman warga yang diduga terkonfirmasi Covid-19 guna memberikan support terhadap pasien untuk segera melaksanakan isolasi mandiri upaya pemulihan serta memutus matarantai penyebaran Virus.
Tak hanya menyambangi rumah warga yang diduga phositif terpapar guna memantau apakah pelaksanaan isolasi mandiri pasien terkonfirmasi benar-benar dilaksanakan,Kapolsek dan anggota juga menyisir ke tempat-tempat yang berpotensi menimbulkan keramaian,memberikan himbauan kepada warga masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan anjuran dari pemerintah dengan tetap memakai masker ketika keluar dari rumah,rajin mencuci tangan, tetap menjaga jarak dan berpola hidup sehat,sehubungan dengan telah beberapa orang warga masyarakat Bukit kemuning yang diduga kembali terkonfirmasi terpapar virus Covid-19.Disambut antusias warga masyarakat yang ikut menyimak himbauan yang diberikan,kegiatan berjalan aman lancar dan kondusif.
Indri/Andri