Kampung Banjar Agung Mataram, Gelar Penyaluran BLT – DD Tahun 2022

BEDAHKASUS.ID, Lampung Tengah – Dalam rangka mempercepat pemulihan ekonomi nasional, pemerintah republik Indonesia pada tahun 2022 ini kembali menyalurkan program perlindungan social berupa bantuan langsung tunai ( BLT ) melalui dana desa. BLT dana desa yang diperuntukkan bagi masyarakat desa yang memenuhi kriteria tertentu, antara lain. Keluarga miskin, keluarga yang ada warga sakit kronis / menahun, tidak memiliki pekerjaan dan seluruhnya belum mendapat bantuan sosial lain. Rabu ( 27/7/2022 )

Adapun besaran BLT tahun ini, sama seperti tahun lalu sebesar Rp 300.000,- per bulan per KPM. Dan diberikan setiap bulan, selama setahun ( 12 bulan ). Dana desa juga digunakan, untuk mendukung program ketahanan pangan dan hewani serta penanganan peningkatan kesehatan masyarakat. Termasuk penurunan stunting dan penanganan covid – 19 di desa / kampung.

Selain itu, dana desa dimanfaatkan untuk program pembangunan infrastruktur desa dengan mengutamakan penggunaan tenaga kerja dan bahan baku lokal. Dan program pengembangan desa, sesuai dengan potensi dan karakteristik desa. Sehingga, pemanfaatan dana desa diharapkan bisa seimbang antara penanganan covid – 19 dan pembangunan infrastruktur di desa / kampung.

Bertempat di balai kampung Banjar agung mataram, kecamatan seputih Mataram kabupaten Lampung Tengah. Telah dibagikan bantuan langsung tunai, dari sumber dana desa atau biasa disebut BLT – DD tahun anggaran 2022. Sebesar Rp 900.000 / 3 bulan, sampai dibulan Juli saat ini.

Hadir dalam acara tersebut, camat seputih Mataram Ridwan Pasya, S.P., M.M didampingi oleh staf kecamatan seputih Mataram. Kepala kampung Banjar agung mataram Parlin dan aparatur kampung Banjar agung mataram, pendamping desa / kampung ( kemendes ) serta masyarakat penerima bantuan langsung tunai ( BLT ).

Dalam sambutannya, Parlin selaku kepala kampung Banjar agung mataram menyampaikan. Agar dana BLT yang diterima, dipergunakan untuk keperluan pokok. Seperti kebutuhan sembako, dan kebutuhan dasar yang lainnya. Dalam masa sulit seperti ini, fomulasi BLT dana desa diharapkan bisa menjadi stimulus untuk membantu perekonomian keluarga pra sejahtera warga kampung Banjar agung mataram.

Ridwan Pasya, S.P., M.M selaku camat seputih Mataram, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah bergerak serentak sehingga bantuan langsung tunai ( BLT ) dana desa ( DD ) tahun anggaran 2022 dapat disalurkan dengan lancar. BLT – DD sudah beberapa tahun kita jalani, dengan adanya bantuan BLT – DD ini terkait covid – 19 semoga bermanfaat untuk bapak dan ibu kampung Banjar agung mataram. Jelasnya.

Saya berharap, dengan bantuan langsung tunai yang bersumber dari dana desa ( DD ) tersebut bahwa focus utama untuk kebutuhan sehari – hari dan modal usaha. Karena kita tidak bisa, memastikan BLT – DD ini akan selalu ada. Jadi mohon digunakan dengan baik, dan semaksimal mungkin. Tutupnya.

Kampung Banjar agung mataram, pada kesempatan ini menyalurkan bantuan langsung tunai dana desa kepada 147 KPM. Sejumlah Rp 900.000., / 3 bulan sampai dibulan Juli saat ini. Dengan perolehan anggaran, atau besaran nominal yang dianggarkan estimasinya ( kisaran ) berjumlah Rp 529.200 juta.

Tedhika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *