BEDAHKASUA.ID, Pringsewu – Setelah lima tahun dibangun, Bendungan Way Sekampung di Kabupaten Pringsewu, Provinsi Lampung, akhirnya diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kamis (02/09/2021).
“Alhamdulillah, Bendungan Way Sekampung yang dibangun sejak 2016 hari ini telah selesai dan siap difungsikan,” kata Jokowi saat meresmikan bendungan way sekampung
Namun sayangnya setelah adanya bendungan tersebut, masyarakat pekon Banjarejo merasa sangat kesulitan untuk menikmati fasilitas yang ada, terutama fasilitas akses jalan yang seharusnya bisa di lalui dari pekon Banjarejo menuju pagelaran dan sekitarnya agar lebih mudah dan cepat untuk di tempuh.
Selasa 15/03/2022.
Salah satu warga pekon Banjarejo yang berinisial SR saat di konfirmasi oleh awak media ini mengatakan, ” kami sangat merasa kesulitan untuk berlalu lintas melewati akses jalan yang ada di bendungan way sekampung,
Karna jalan itu tidak boleh di lalui oleh siapa pun, padahal kami sangat mengharap kan kebijaksanaan dari pemerintah Pringsewu agar kami masyarakat bisa ikut menikmati akses jalan dari Banjarejo menuju kecamatan pagelaran, kalau lewat bendungan itu lebih dekat dari pada harus mutar melewati jalan bumi Arum, dan setiap kami ingin lewat akses jalan tersebut juga tidak bisa, karna pintu jalan di bendungan itu di tutup gerbangnya dan di jaga oleh security Bendungan, ya saya berharap kepada pemerintah kabupaten Pringsewu agar bisa memberikan kemudahan untuk kami sebagai masyarakat Banjarejo, dan sekitarnya.
“Minimal kami bisa lewat walau hanya sebatas kendaraan bermotor saja, karna itu juga sudah sangat membantu kami sebagai masyarakat Banjarejo khususnya, katanya”
Saat awak media ini ingin konfirmasi kepada Bambang PU, terkait aduan masyarakat melalui telepon selulernya namun tidak ada jawaban, sihingga berita ini terbit dan akan meminta konfirmasi untuk pemberitaan selanjutnya. (Dimas MR)