BEDAHKASUS.ID, Pesisir Barat – Krui, Selasa 12 April 2022,Bupati Kabupaten Pesisir Barat Dr. Drs. Agus Istiqlal, SH, MH., didampingi oleh Plt. Sekda Pesisir Barat Ir. Jalalaludin, M.P., melakukan rapat dengan PHRI terkait Krui Pro QS 5000 di Villa Repong Ramdo Way Batu, Kec. Pesisir Tengah krui.
Hadir dalam acara tersebut Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Drs. Zukri Amin, MP., Plt Asisten Bidang Administrasi Umum Drs. Jon Edwar, M.Pd., Kadis Pariwisata I Nyoman Setiawan, SE, MM., Kaban Bappeda Drs. Gunawan, M.Si serta ketua PHRI Pesisir Barat Andri Prabowo beserta anggota.
Bupati Pesisir Barat dalam rapat mengajak Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Pesisir Barat untuk ikut mendukung penuh digelarnya event Krui Pro QS 5000 pada tanggal 11 s/d 17 Juni 2022 mendatang dari mempersiapkan segala sesuatunya mulai dari Hotel dan Restoran secara teknis ataupun pelaksanaannya.
Bupati juga mengatakan sudah berkoordinasi dengan Pihak PLN terkait mengenai kesetabilan listrik serta menyiapkan beberapa generator portabel dilokasi-lokasi yang membutuhkan dukungan kelistrikan. Beliau juga ingin Pihak Telkom juga mendukung baik dari perangkat, penguatan sinyal,bandwith, serta kabel fiber optik mengingat ini event terbesar yang akan dilaksanakan di Pesisir Barat. Dan terkait Bandara Taufik Kiemas juga akan ditambah jam penerbangannya dari dua kali dalam seminggu akan diusulkan setiap hari penerbangan demi kelancaran even besar tersebut. Serta Dinas Kesehatan diminta untuk menyiapkan puskesmas, rawat inap rumah sakit, ambulan dan tim siaga untuk dilokasi jika dibutuhkan.
Diakhir rapat tersebut Bupati kembali mengharapkan kerja sama dari semua pihak terkait untuk menyukseskan Krui Pro QS 5000 Tahun 2022 ini karena ini akan menjadi promosi destinasi wisata Pesisir Barat ke seluruh dunia dari ombak, pantai, serta keindahan alamnya serta semoga ini menjadi penanda kebangkitan ekonomi yang positif untuk nasional, Provinsi Lampung khususnya Kabupaten Pesisir Barat sendiri.
Rikki