Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Lampung Utara Siapkan Visi Dan Misi Untuk Tiga Tahun Kedepan

BEDAHKASUS.ID, Lampung Utara – Usai melaksanakan Musda KNPI beberapa waktu yang lalu Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Lampung Utara (Lampura) Imausah telah memyiapkan Visi dan Misi DPD KNPI Lampura tiga tahun kedepan.

Dimana Visi dan Misi tersebut merupakan gambaran dari program kerja tiga tahun kedepan oleh Ketua DPD KNPI yang telah disepakati pada Musyawarah Daerah (Musda) belum lama ini.

“Kisi – kisi saya itu merupakan gambaran secara umum tentang apa saja langkah yang akan dilaksanakan saya selaku Ketua DPD KNPI Lampura untuk tiga tahun kedepan,” Kata Imausah melalui jaringan teleponya, Kamis (3/2/2022).

Terkait program kerja, dilanjutkanya, hal tersebut berdasarkan hasil kesepakatan dari Musyawarah Daerah (Musda) yang telah dilakukan dan di sepakati bersama oleh seluruh pengurus, Tambah Imau.

Lebih jauh ia memaparkan tentang apa saja isi dari kisi – kisinya secara umum diantaranya, sifat program kerja , reposisi eksistensi KNPI, pemuda yang progresif dan visioner, harmonisasi pemuda dengan pemerintah, terahir kerja konkret, jelasnya.

Penjelasanya secara global KNPI menjadi sebuah wadah bagi setiap para pemuda dan pemudi di Lampura guna menuangkan dan menyampaikan
inisiatif pemikiranya dalam rangka mensukseskan program pemerintah demi kesejahteraan masyarakat, melalui tata kelola organisasi KNPI struktur dari pusat sampai ke Kecamtan agar dapat mengawal dan juga mensukseskan program pemerintah, tandasnya. (Indri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *